Loading...

Walau Hujan, Masyarakat Tetap Antusias Hadiri Kampanye Dialogis Calon Bupati Bengkalis Nomor Urut 1


Siak Kecil ( Detikperjuangan.com) Calon Bupati Bengkalis Nomor Urut 1 Kasmarni melakukan kampanye dialogis di Kecamatan Siak Kecil dan Bukit Batu, Jum’at (11/10/2024).

Untuk wilayah Kecamatan Siak Kecil,  Kasmarni melaksanakan Kampanye di Desa Langkat, untuk Wilayah Kecamatan Bukit Batu dilaksanakan di Desa Dompas dan Desa Sejangat.

Saat berkampanye di Siak Kecil, hujan deras mengguyur titik kampanye di Desa Langkat tersebut, namun tidak menyurutkan semangat masyarakat di Desa Langkat, mereka tetap antusias untuk mengikuti rangkaian Kampanye dari Calon Bupati Nomor Urut Satu hingga selesai.

Seperti biasa, dalam kampanye dialogis tersebut, diawali dengan sambutan dari Tokoh Masyarakat, kemudian dilanjutkan dengan Orasi Politik dari Anggota DPRD Kabupaten Bengkalis Koalisi KBS Bersatu, lalu disambung dengan pemaparan program, serta visi misi dari Calon Bupati Bengkalis




Dalam penyampaiannya, Kasmarni bertekat ingin membangun RSUD Pratama untuk Wilayah Kecamatan Bukit Batu, Siak Kecil, dan Bandar Laksamana.

“Di Pulau Rupat Alhamdulillah kini sudah berdiri kokoh RSUD Pratama, jadi tidak ada yang tidak mungkin, Insya Allah kedepan di wilayah Kecamatan Bukit Batu, Siak Kecil dan Bandar Laksamana juga akan berdiri RSUD Pratama ini,” ujar Kasmarni.

Selain melakukan pembangunan RSUD Pratama, Kasmarni juga akan melakukan peningkatan jalan yang berstatus Jalan Kabupaten untuk Wilayah Kecamatan Bukit Batu, Siak Kecil dan Bandar Laksamana ini.

Menurutnya, sebagian besar jalan lintas yang dilalui oleh masyarakat itu merupakan Jalan kewenangan Provinsi Riau, tetapi jika terdapat Jalan yang merupakan Kewenangan dari Pemerintah Kabupaten Bengkalis, tentunya akan dilakukan peningkatan.

“Jadi sebagian besar untuk wilayah Kecamatan Bukit Batu, Siak Kecil dan Bandar Laksamana ini jalan lintasnya merupakan wewenang dari Provinsi Riau, sementara untuk peningkatan jalan yang menjadi wewenang Pemerintah Kabupaten Bengkalis, Insya Allah akan kami gesa pembangunannya, yang tentunya semua harus berdasarkan aturan dan regulasi yang berlaku, karena seperti diketahui, terdapat beberapa ruas jalan yang berkaitan dengan Perusahaan, tentunya pihak Pemerintah Kabupaten juga akan melakukan komunikasi dengan pihak perusahaan agar pembangunan bisa dilaksanakan,” ujar Kasmarni.

Maka dari itu, Kasmarni mengajak seluruh masyarakat bersama-sama kembali memberikan dukungan untuk Pasangan Kasmarni dan Bagus Santoso untuk melanjutkan kepemimpinannya satu kali lagi.

“Mohon doa dan dukungan dari seluruh masyarakat Kabupaten Bengkalis dimanapun berada agar kepemimpinan Kasmarni dan Bagus Santoso dapat dilanjutkan Satu Kali Lagi. Bersama kita wujudkan Kabupaten Bengkalis yang Bermarwah, Maju dan Sejahtera serta Unggul,” ujar Kasmarni.

Ikut mendampingi Kasmarni dalam kampanye tersebut, Anggota DPRD Bengkalis Asep Setiawan, Elman, Febriza Luwu, Tokoh Masyarakat Zuhandi, Para Pengurus Partai dari Koalisi KBS Bersatu diantaranya dari PDI Perjuangan, Nasdem, Gerindra, PKS, PKB, Demokrat, PAN, Perindo, PBB, PPP, Para Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Adat, Tokoh Wanita, Tokoh Pemuda serta Masyarakat di Kecamatan Bukit Batu dan Siak Kecil.( Rls)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama