Loading...

Buka MTQ ke 5 Kelurahan Duri Timur ,Camat Mandau Ajak Masyarakat Giatkan Kembali Magrib Mengaji


Mandau ( Detikperjuangan.com) Camat Mandau Riki Rihardi, SSTP,MSi membuka secara resmi helat Musabaqah Tilawatil Quran ( MTQ) ke 5 Kelurahan Duri Timur Sabtu (13/7/24) di Masjid Darul Ulumuddin Jalan Gaya Baru.

Kehadiran rombongan Camat Mandau didampingi Ketua TP PKK Kecamatan Mandau Dewi Asdinar,S.Sos, M.Si disambut masyarakat Duri Timur dengan kompang hingga memasuki lokasi acara yang ditata mewah oleh panitia. 

Ketua Panitia Erlina,SH menyampaikan bahwa peserta yang ikut ambil bagian dalam MTQ tahun ini ada sebanyak 81 Qori dan Qori'ah dari 10 Mesjid dan Musholla di Kelurahan Duri Timur dengan  5 Cabang masing masing Tilawah, Tartil, Tahfidz, Tahfidz Qur'an, dan Syahril Qur'an.Kegiatan akan berlangsungselama 3 hari.

"Terimakasih kepada masyarakat dan sejumlah pihak yang telah membantu hingga MTQ ini berlangsung malam ini,", sebutnya.

Dalam kesempatan itu Lurah Duri Timur, Meri Hariyani S.Kep menyampaikan rasa  syukur atas  terlaksananya MTQ Ke - V di Kelurahan Duri Timur denga  lancar dan semarak.




"Terimakasih kepada ibuk Bupati Bengkalis dan Bapak Camat yang telah menganggarkan kegiatan ini. Selain kegiatan ini, juga banyak pembangunan di wilayah ini yang merupakan bentuk komitmen Bupati Bengkalis dalam memperhatikan masyarakatnya,"ungkapnya.

Sebelum membuka kegiatan Camat Mandau, Riki Rihardi  MTQ menyampaikan apresiasi dan  bangga atas  antusias masyarakat dalam mengikuti MTQ ini. Dikatakan Camat  sebelumnya tidak serupa seperti ini dan baru dizaman Bupati Kasmarni, masyarakat terus diberdayakan.Namun Camat berpesan agar kegiatan MTQ tidak hanya sebatas serimonial saja.

" Kami berharap melalui kegiatan MTQ ini dapat menjadi  penunjang dan  pemanggil hati nurani kita semua. Agar kita dekat dengan Al Qur'an, menuju masyarakat bermarwah maju dan sejahtera.Dan kepada seluruh RT dan RW dapat kembali mengajak masyatakat untuk menggiatkan program magrib mengaji..Kecintaan terhadap A Qur'an haruslah ditanamkan sejak dini kepada anak anak,remaja ataupun pemuda ,agar terhindar dari perbuatan negatif termasuk penyalahgunaan narkotika ,"  ,Harap Camat Mandau


Turut hadir dalam pembukaan MTQ itu, Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopincam) Mandau, sejumlah Kasi dan Kasubag Kecamatan Mandau, Lurah se Kecamatan Mandau, dan Ketua TP  PKK Kecamatan Mandau.Kepala KUA Mandau,Ketua LPTQ dan juga anggota DPRD Kabupaten Bengkalis Nanang Haryanto.( Red/dpc)












Post a Comment

Lebih baru Lebih lama