Mandau (Detikperjuangan.com) Ketua KONI Kabupaten Bengkalis Dharma Firdaus Sitompul Jumat (12/5/23) melakukan silaturahmi bersama pengurus Persatuan Masyarakat Batak Duri Sejahtera ( PMBDS) .
Kehadiran Darma Firdaus Sitompul didampingi Chairul Afrizal Wakil Ketua dan Suhendro Yanto disambut Ketua Umum PMBDS Ir Santun Sihombing di Sekretariatnya di Jalan Hang Tuah Duri bersama pengurus lainnya Abu Hanifah Dalimunte Ketua etnis Mandailing,
Bendahara Karlos Simanjuntak, B Napitupulu DP PMBDS, Aipda DL Tobing,SH Ketua Bidang Seni Budaya dan Olah Raga ,Yulinda Hasibuan Wakil Ketua Harian dan juga pengurus lainnya.
Ketum PMBDS Santun Sihombing menyampaikan terima kasih atas kunjungan silaturahmi Darma Firdaus Sitompul Ketua KONI Kabupaten Bengkalis yang merupakan putra Batak Kabupaten Bengkalis
" Kami sampaikan terima kasih atas silaturahmi ini. Kita sebagai masyarakat Batak patut bangga serta mendukung program KONI dibawah kepemimpinan Darma Firdaus Sitompul.Semoga dengan kegiatan ini dapat terjalin hubungan baik antara sesama suku Batak se Kabupaten Bengkalis tanpa membedakan agama," kata Santun Sihombing.
Menurutnya kehadiran Ketua KONI Kabupaten Bengkalis Darma Firdaus Sitompul menjadi motivasi bagi masyarakat Batak Duri untuk memajukan dan memasyarakatkan olah raga di negeri junjungan ini.
Suasana pertemuan dan silaturahmi terlihat akrab dan penuh kekeluargaan.Berbagai hal menjadi perbincangan hangat terutama bidang olah raga.
Sementara itu Ketua Bidang Seni Budaya dan Olah Raga Aipda DL Tobing,SH menyampaikan bahwa pertemuan ini merupakan suatu langkah awal PMBDS mengembangkan olah raga .Karena warga Batak sangat cinta dengan olah raga.
" PMBDS akan berupaya meraih keemasan orang Batak berjaya dan berprestasi di bidang olah raga dan juga bidang lainnya.Hal itu akan ditunjukkan melalui karya dan prestasi.Kita juga harapkan bimbingan KONI Bengkalis kedepannya bagaimana mengembangkan olah raga mengingat Mandau merupakan lumbung atlit Kabupaten Bengkalis ,", Kata Aipda DL Tobing, SH.
Darma Firdaus Sitompul yang juga Ketua KONI Kabupaten Bengkalis mengatakan sangat terharu atas sambutan pengurus PMBDS dalam giat silaturahmi ini.
" Giat ini merupakan silaturahmi antara putra Kabupaten Bengkalis keturunan Suku Batak .Ini menjadi forum diskusi bagaimana kita bisa memajukan wilayah kita khususnya Kabupaten Bengkalis dari pemikiran pemikiran kita suku Batak untuk terus berkontribusi bagi daerah dalam meningkatkan pembangunan dan kesejahteraan dibawah pimpinan Buoati Bengkalis Kasmarni ,", Kata Darma Firdaus Sitompul.
Darma mengharapkan semoga PMBDS semakin maju kedepannya dan juga menjadi barometer kemajuan serta inspirasi bagi masyarakat umum terus berkarya untuk memajukan dimana wilayah tempat kita tinggal
" Untuk bidang olah raga ternyata warga PMBDS sangat mendambakan bagaimana memasyarakatkan olah raga .
Dan hal ini sangat kami dukung , kami dari KONI juga ingin mengajak kawan dan seluruh masyarakat Kabupaten Bengkalis untuk sama sama memasyarakatkan olah raga.Serta bisa berprestasi dibidang olah raga untuk dapat mengharumkan nama Kabupaten Bengkalis .Dengan peran serta seluruh masyarakat Kabupaten Bengkalis terutama PMBDS dapat melahirkan atlet Batak yang berprestasi kedepan ,", Harapnya.
Usai pertemuan Ketua KONI Kabupaten Bengkalis Dharma Firdaus Sitompul juga menerima bingkisan berupa ulos dari pengurus PMBDS. ( Red/dpc)
Posting Komentar