Loading...

Sambut Perayaan Paskah 2022,PPr HKI Daerah XIII Riau II Gelar Aksi Sosial Donor Darah

 


Mandau ( detikperjuangan.com) Dalam menyambut perayaan paskah tahun ini Persekutuan Perempuan ( PPr) HKI Daerah XIII Riau II menggelar kegiatan aksi sosial dengan donor darah.
Kegiatan yang digelar (14/4/22) di Jalan Harapan Jaya Kelurahan Air Jamban Kecamatan Mandau Kabupaten Bengkalis ini dibuka oleh Pdt Lamsihar Manalu,STh selaku Praeses / Pimpinan Daerah XIII  HKI  Riau II dan dihadiri oleh Pdt Jainal Maruba Situmorang ,Ketua Duri Donor Cakrawala ( DDC) dr Tiopan Gultom,dan beberapa pendeta lainnya.




Ketua panitia kegiatan  Ketua Panitia Gustina br Simanjuntak didampingi  Sekretaris St Tiurlan br Hutajulu menyampaikan terima kasih atas kehadirannya masyarakat untuk   mendonorkan darahnya dengan ikhlas.Dalam kegiatan ini pihaknya bekerja sama dengan Tim Medis dari RSUD Mandau.Dan hasil donor darah hari ini akan diserahkan kepada RSUD Mandau.
"Semoga Tuhan yang memberkati kita semua,", katanya.




Sementara itu Pdt Jainal Maruba Situmorang yang juga selaku Sekretaris Daerah XIII Riau II mengatakan bahwa kegiatan perdana merupakan kegiatan HKI  Daerah XIII Riau II dan yang menjadi tuan rumah adalah PPr.
" Kegiatan ini merupakan aksi sosial nyata  terhadap sesama manusia dalam rangka merayakan paskah .Dan pesertanya adalah warga Kristiani yang ikhlas mendonorkan darahnya demi kemanusiaan,", kata Ptd Jainal Maruba Situmorang.

Paeses / Pimpinan HKI  Daerah XIII Riau II Pdt Lamsihar Manalu,S.Th menyampaikan bahwa kegiatan donor darah hari ini diinfirasi dari Tuhan Yesus yang rela mati di kayu salib dan mencurahkan darahnya bukan untuk dirinya tapi semata mata untuk umat manusia yang berdosa.



" Maka sebagai pengikut Kristus menjadi tanggung jawab bagian kehidupannya untuk meneladani pengorbanan nya.
Karena darah adalah bahagian terpenting dalam kehidupan manusia.Sehingga sangat dibutuhkan manusia.,", Katanya.

Apalagi lanjutnya dari informasi yang diterima bahwa daerah Mandau ini hampir setiap hari membutuhkan 20 kantong darah.Dan mudah mudahan dengan kegiatan ini warga yang membutuhkan dapat terbantu.

"  HKI Daerah XIII Riau II terpanggil akan hal ini dan akan menjadi kegiatan rutin kedepannya untuk kebutuhan manusia tanpa membedakan agama,suka dan Ras dan golongan.Maka program ini sebagai hentakan untuk bisa berkolaborasi dengan semua elemen untuk siap membantu PMI guna meringankan beban warga yang sedang terbaring dan butuh darah.
Dan kehadiran HKI Daerah XIII Riau II ikut berkontribusi untuk memberikan yang terbaik bagi masyarakat Mandau Bengkalis dan Riau.Kita harapkan kepada masyarakat untuk terus menghentakkan jiwa dan semangat untuk menjadi pendonor darah.Karena setetes darah akan memberikan kehidupan bagi orang lain yang membutuhkan.




Kepada pemerintah Pdt Lamsihar  berharap sebagai bahagian integral dari pemerintah ikut berjuang dan ikut melaksanakan kegiatan sosial agar pemerintah dapat melihat nanti bahwa masyarakat ikut berperan agar masyarakat bisa sehat dan sejahtera.

" Dan nantinya kita akan sampaikan kepada Camat Mandau ataupun Bupati Bengkalis  bahwa agenda ini merupakan agenda rutin.Dan jika semua kekuatan elemen ikut serta membantu masyarakat dan menjadi tanggung jawab bersama maka  kemajuan daerah kita ini dapat tercapai dengan baik," pungkasnya sembari mengakui jika acara puncak Paskah nanti pada  23 April 2022 dipusatkan Jalan Rokan di HKI Estomihi.




Sementara itu Ketua Duri Donor  Cakrawala ( DDC) Kabupaten Bengkalis dr Tiplopan Gultom menyampaikan apresiasi kepada seluruh peserta donor PPr HKI .Dalam kesempatan itu dr Tiopan Gultom memberikan motivasi kepada masyarakat untuk menjadi pendonor darah tetap.Karena sangat menantu masyarakat yang sedang membutuhkan dan juga memberi kebugaran kepada kita sendiri.
" Hari ini  yang ke 58 menodonorkan darah saya.Hampir 3 kali setahun saya donorkan darah,dan hasilnya tetap sehat dan bugar terus.Jangan takut menjadi pendonor.kata dr Tiopan Gultom ( Red/dpc) 




Post a Comment

Lebih baru Lebih lama