Loading...

Bupati Kasmarni Saksikan Penyerahan Berita Acara Hibah Tanah Kepada Pemerintah Kepulauan Meranti


Bengkalis ( detikperjuangan.com)- Bertempat di Ruang VIP Wisma Daerah, Bupati Bengkalis Kasmarni, Selasa, (14/12/2021), menyaksikan penyerahan berita acara hibah tanah dari Pemerintah Kabupaten Bengkalis kepada Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti seluas ± 3.000 m², yang berada di Jalan Dorak Desa Banglas Selatpanjang Kabupaten Kepulauan Meranti. 

Penyerahan berita acara Hibah Tanah ini diperuntukkan penggunaannya untuk Pengadilan Agama Selatpanjang, yang mana semua ini suatu wujud kepedulian dan komitmen kita bersama tentunya, agar pengelolaan dan pemanfaatan atas aset tersebut dapat dilakukan secara optimal. 



Sehingga target-target pembangunan yang telah ditetapkan oleh Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti dan Pengadilan Agama Selat Panjang dapat tercapai. 

Pada kesempatan tersebut, Bupati Kasmarni menyampaikan selamat datang di Kabupaten Bengkalis, Negeri Junjungan, kepada Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pekanbaru Dr. H. Harun, Bupati Kepulauan Meranti H Muhammad Adil, beserta jajaran. 

"Mudah mudahan momentum ini, dapat memperkuat hubungan silaturahmi, koordinasi, sinergi dan kolaborasi kita bersama yang telah terbangun baik selama ini, dalam pelaksanaan tugas dan wewenang di bidang pemerintahan, pembangunan dan kemasyarakatan," ujar Kasmarni. 

Lanjut Mantan Camat Pinggir itu, bahwa adanya penyerahan berita acara hibah atas tanah ini, akan terwujud pula tertib administrasi pengelolaan barang daerah. Mengingat, dengan penyerahan berita acara hibah atas tanah ini, maka secara prosedur, pencatatannya telah dihapus dari kartu inventaris barang milik pemerintah daerah kabupaten bengkalis dan selanjutnya akan dicatat pada kartu inventaris barang pengadilan agama selatpanjang Kabupaten Kepulauan Meranti.

"Dengan begitu resminya penyerahan aset ini, tidak berarti terjadi pemutusan hubungan antara Pemerintah Kabupaten Bengkalis dengan Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti dan Pengadilan Agama Selat Panjang, namun harus kita maknai, sebagai awal pembinaan hubungan yang lebih baik antara kedua pemerintah daerah dan pengadilan agama Selatpanjang," Tutur Kasmarni. 

Lalu dilanjutkan dengan penandatanganan nota kesepahaman antara Pemerintah Kabupaten Bengkalis dengan Pengadilan Agama Bengkalis, terkait penyediaan tenaga ahli, peningkatan sumber daya manusia, penyuluhan hukum, sosialisasi hukum dan pemberian status hukum.



"Sebagaimana kerjasama ini merupakan langkah nyata yang ingin kita bangun dalam pemberian pelayanan yang cepat, sederhana dan biaya ringan, dalam rangka meningkatkan akses masyarakat terhadap keadilan, dalam mendukung terwujudnya Kabupaten Bengkalis bermarwah, maju dan sejahtera, tutur Bupati Kasmarni. 

Melalui penandatangan nota kesepahaman khususnya Pengadilan Agama Bengkalis, untuk saling berbagi kekuatan, saling mengisi kekurangan, baik sumber daya manusia, sistem, metode serta karya sehingga dapat bersama-sama kita memajukan daerah ini. 

Turut hadir, Ketua Pengadilan Negeri Bengkalis Soni Nugraha, Ketua Pengadilan Agama Bengkalis Dr. Hasan Nul Hakim, beserta para undangan lainnya. ( Rls/dpc)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama